Hubungan Persepsi Terhadap Pola Asuh Otoriter Dengan Kepercayaan Diri Remaja Di Desa Tulung Selapan Ulu

Vinka Ananda, Mulia Marita Lasutri T

Abstract


Salah satu gagasan variabel yang dihubungkan dengan cara kepercayaan diri adalah persepsi terhadap pola asuh. Motivasi penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan persepsi terhadap pola asuh dengan kepercayaan diri pada remaja di Desa Tulung Selapan Ulu. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kuantitatif dimana penelitian tersebut menggunakan pengambilan data di dalamnya. Teknik yang digunakan peneliti untuk mengambil data adalah dengan menggunakan angket yaitu berupa skala kepercayaan diri dengan persepsi terhadap pola asuh. Berdasarkan penelitian yang dilakukan peneliti mengenai kepercayaan diri dan persepsi terhadap pola asuh yang melibatkan sebanyak 336 subjek penelitian yaitu remaja di Desa Tulung Selapan Ulu. Hasil perhitungan statistik menunjukkan bahwa terdapat hubungan yang signifikan antara kepercayaan diri dan persepsi terhadap pola asuh pada remaja di Desa Tulung Selapan Ulu. Analisis dilakukan dengan menggunakan uji regresi sederhana yang hasilnya menunjukkan adanya adanya penerimaan terhadap hipotesis yang diajukan. Hasil tersebut dapat dilihat dari nilai koefisien korelasi r 0,567 dengan nilai sigifikansi (P) 0,000. Hal ini menunjukkan bahwa adanya hubungan yang signifikan antara Kepercayaan Diri dan Persepsi Terhadap Pola Asuh pada remaja di Desa Tulung Selapan Ulu.


Keywords


Persepsi; Kepercayaan Diri; Pola Asuh.

Full Text:

PDF

References


Azwar. 2012. Metode Penelitian. Pustaka Pelajar.

Sugiyono. 2019. Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, Dan R&D. Alfabeta.

Cahyu. 2018. Kepercayaan Diri Remaja Perempuan Indonesia Masih Rendah. Apa Solusinya? Https://Www.Liputan6.Com/Health/Read/3468992/Kepercayaan-Diri-Remaja-Perempuan-Indonesia-Masih-Rendah-Apa-Solusinya

Nasution, M., & Sitepu, J. M. (2018). Dampak Pola Asuh Terhadap Perilaku Agresif Remaja Di Lingkungan X Kel Suka Maju Kec Medan Johor. Intiqad: Jurnal Agama Dan Pendidikan Islam, https://Doi.Org/10.30596/Intiqad.V10i1.1927

Ristianti, I. C., & Kisworo, B. (2021). Persepsi Orang Tua Tentang Pola Pengasuhan Anak Terhadap Kemandirian dan Kemampuan Bersosialisasi Anak Usia Dini. Journal of Nonformal Education and Community Empowerment, Volume 5 (1): 9-16, http://journal.unnes.ac.id/sju/index.php/jnfc

Khomar. (2016).Hubungan antara Kepercayaan Diri dengan Prestasi Belajar dan Perencanaan Karir Siswa. PSIKOPEDAGOGIA. Vol.5 No.1. 33-41

Hastuti, Rahma.2021. Psikologi Remaja. Yogyakarta: ANDI




DOI: https://doi.org/10.51849/j-p3k.v5i1.287

Refbacks

  • There are currently no refbacks.